Doa Agar Bebas dari Hutang, Diamalkan Sebelum Tidur

\"Doa

Berhutang menjadi suatu urusan yang sering kita temui sehari-hari di kalangan masyarakat. Allah SWT tidak melarang seseorang untuk berhutang, bahkan utang piutang termasuk akad ta\’awun yang berarti saling tolong menolong. Asalkan tidak dilakukan dengan cara yang salah seperti menerapkan tambahan (riba), menunda-nunda, bahkan tidak bertanggung jawab berniat tidak membayarkan hutangnya. Namun bagi beberapa yang lain mengalami kesulitan saat mengumpulkan rezeki untuk melunasi hutang sesuai dengan waktu kesepakatan. Yakinlah Inshallah, pertolongan Allah SWT selalu ada, pintu kemudahan selalu membersamai kita. Tanamkan sikap tawakal dalam diri, salah satunya dengan berdoa yang menjadi tumpuan pertama seorang muslim.

 

Doa Supaya Bisa Melunasi Hutang, Amalkan Sebelum Tidur

 

Doa ini dianjurkan dibaca sebelum tidur dengan mengamalkan sunnah sebelum tidur yaitu berwudhu dan berbaring menghadap ke sebelah kanan sembari berdoa membaca doa berhutang berikut setelah membaca doa-doa perlindungan.

 

Doa terbebas dari hutang ini dikutip dari doa Rasulullah Saw yang diajarkan langsung oleh beliau kepada umatnya untuk bermohon kepada Allah Swt agar kita bisa dibebaskan dari jeratan dan lilitan hutang serta piutang.

 

 Ø§ÙŽÙ„لَّهُمَّ رَبَّ السَّمَاوَاتِ السَّبْعِ
وَرَبَّ الْعَرْشِ الْعَظِيْمِ، رَبَّنَا وَرَبَّ كُلِّ شَيْءٍ، فَالِقَ الْحَبِّ
وَالنَّوَى، وَمُنْزِلَ التَّوْرَاةِ وَاْلإِنْجِيْلِ وَالْفُرْقَانِ، أَعُوْذُ
بِكَ مِنْ شَرِّ كُلِّ شَيْءٍ أَنْتَ آخِذٌ بِنَاصِيَتِهِ. اَللَّهُمَّ أَنْتَ
اْلأَوَّلُ فَلَيْسَ قَبْلَكَ شَيْءٌ، وَأَنْتَ اْلآخِرُ فَلَيْسَ بَعْدَكَ
شَيْءٌ، وَأَنْتَ الظَّاهِرُ فَلَيْسَ فَوْقَكَ شَيْءٌ، وَأَنْتَ الْبَاطِنُ
فَلَيْسَ دُوْنَكَ شَيْءٌ، اِقْضِ عَنَّا الدَّيْنَ وَأَغْنِنَا مِنَ الْفَقْرِ

 

Allahumma robbas-samaawaatis sab\’i wa robbal \’arsyil \’azhiim, robbanaa wa robba kulli syai-in, faaliqol habbi wan-nawaa wa munzilat-tawrooti wal injiil wal furqoon. A\’udzu bika min syarri kulli syai-in anta aakhidzum binaa-shiyatih. Allahumma
antal awwalu falaysa qoblaka syai-un wa antal aakhiru falaysa ba\’daka syai-un, wa antazh zhoohiru fa laysa fawqoka syai-un, wa antal baathinu falaysa duunaka syai-un, iqdhi \’annad-dainaa wa aghninaa minal faqri.

 

Artinya: \”Ya Allah, Tuhan yang menguasai langit yang tujuh, Tuhan yang menguasai \’Arsy yang agung, Tuhan kami dan Tuhan segala sesuatu. Tuhan yang membelah butir tumbuh-tumbuhan dan biji buah, Tuhan yang menurunkan kitab Taurat, Injil dan Furqan (Al-quran). Aku berlindung kepada-Mu dari kejahatan segala sesuatu yang Engkau memegang ubun-ubunnya (semua makhluk atas kuasa Allah).

 

Ya Allah, Engkaulah yang awal, sebelum-Mu tidak ada sesuatu. Engkaulah yang terakhir, setelahMu tidak ada sesuatu. Engkaulah yang lahir, tidak ada sesuatu di atas-Mu. Engkaulah yang batin, tidak ada sesuatu yang luput dari-Mu. Ya Allah kami mohon anugerahkan kecukupan rezeki untuk melunasi utang-utang kami hamba-Mu ya Allah dan bebaskan kami dari kefakiran.” \” (HR Muslim).

BSI Maslahat adalah lembaga Zakat mitra strategis dari PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) yang terdepan dalam menguatkan ekosistem ekonomi syariah. Mari bersedekah melalui BSI Maslahat melalui rekening 7088844488 a.n. BSI Maslahat-Infak, melalui BSI Mobile https://bsim.page.link/infaq-maslahat atau scan QRIS BSI Maslahat berikut.

\"\"


 

69 komentar untuk “Doa Agar Bebas dari Hutang, Diamalkan Sebelum Tidur”

          1. Ya Allah,,semoga ada jalan untuk melunasi hutang saya ya Allah…ingin hidup tenang tanpa adanya hutang!!!Amiin ya robballaalaminn.

        1. Semoga lunas semua hutang2 sy, di beri kebahagiaan ketenangan hati dan pikiran beserta teman yg banyak di perantauan.. aaaamiiinn

          1. Bantu doanya, semoga orang tua saya bisa terbebas dari hutang. Bisa hidup aman, tentram, damai, dan bahagia. Bantu doanya semoga rezeki orang tua saya di cukupkan dan di berkahi oleh Allah Swt. Amin amin ya rabbal alamin

          2. Bantu doanya, semoga orang tua saya bisa terbebas dari hutang. Bisa hidup aman, tentram, damai, dan bahagia. Bantu doanya semoga rezeki orang tua saya di cukupkan dan di berkahi oleh Allah Swt. Amin amin ya rabbal alamin

          3. Bismillah ,ya allah mudah mudahan di Jumat yg berkah ini saya dapat melunasi hutang saya dan membayar kuliah anak saya sebesar 10 juta ,yg harus dibayarkan saat ini juga berikanlah hamba kemudahan dlm segalanya dan di halalkan jalannya dijauhkan dari uang2 riba

        2. Ya Allah tlg lah saya bebaskan saya dr hutang rentenir biar saya bisa khusus sholatnya ,yg tdk lama lg tinggal beberapa HR lg saya akan pensiun

        3. Bismillahirrahmanirrahim
          YA Alloh,Ampunilah segala dosa dan kekhilafan kami..
          Bersihkanlah Energi negatif yang menutupi dan menghalangi jalan kami untuk mendapatkan berkah Rezeqi berupa uang maupun materi.
          Dengan Kuasa dan kehendak-Mu Ya Alloh
          BUKAKANLAN PINTU-PINTU BERKAH REZEKI SELUAS LUASNYA,Alirkanlah sederas-derasnya,agar kami mampu melunasi hutang dengan segera,agar kami mampu Mensejahterakan keluarga kami,mencukupi segala kebutuhannya.
          Tolong kami ya Alloh,yang Maha pengasih lagi maha penyayang.
          Kabulkanlah doa kami dan sanak saudara kami
          Agar terbebas dari hutang.
          AAMIIN

        1. Kalau pinjam uang di BSI, apakah cukup bayar sesuai pinjaman?
          Pinjam 1 juta, mengembalikan 1 juta.
          Atau bagaimana?
          Ataukah tetap mengenakan bunga ( riba) tapi beda istilah penyebutan?

      1. Ya rob penguasa langit dan bumi ..hanya engkau yg bisa membukakan pintu langit utk bisa memberi rezeki utk hambamu..agar hamba bisa membayar hutang hutang atas kebodohan hambamu ini ya Allah..agar hamba bisa melunasi hutang secepatnya ..amiin ya robbal alamin

        1. Saya baru kena tipu 22 juta sementara itu uang hasil pinjam pinjam orang untuk berobat istri saya yang kena kanker paru2
          Semoga yang menipu saya cepat dapat hidayah dari Allah untuk mengembalikan uang saya..
          Dan semoga ada hati yang tergerak untuk membantu saya
          Dan Allah lapang kan segala urusan
          Aamiin

      2. Secepatnya ,dan selalu dimudahkan dengan segala /cara hal apapun biar cepat selesai dengan masalah hutang.. Aamiin ya Allah ya rabbal alamin ????????????

      3. Bismillah
        mohon doanya
        Ya Allah semoga hamba mu bisa melunasi hutang di pondok pesantren putra dan putri ku Aamiin yra ????????????????

    1. Ya allah permudahkan suami hamba dalam mencari rezeky mu, dekat kan rezekinya dari sisi mana pun ya allah.. Agar hamba mu bisa melunasi hutang2 ini..

    2. Apakah saya bisa pinjam 50 jt ke BSI untuk menutup semua pinjol saya. Saya akan mencicil per bulan 1 jt selama 5 thn. Namun pada juli 2025 isyallah saya lunasi

  1. Ya Allah, dengan segala keterbatasanku, dari segala kekurangan ilmu ku, mohon cukupkanlah aku dengan rizki-Mu. Agar aku dapat melunasi piutang yang karena kelemahanku.
    Ya Allah, dalam pesan ini aku memohon ampunan, agara Engkau mempermudah dari segala urusanku. Aamiin Yaa Robbaal Aalamiin

    1. Saya jg sama suami saya ada banyak hutang koperasi harian sedangkan suami saya hanya seorang ojek online,,tiap hari rasnya gak enak makan gak enak tidur,,pikiran kacau rasanya sudah ingin menyerah ????

  2. ya allah..
    smoga Engkau permudah jalan kami,lancarakn rezeki kmi,sehatkan bdan kami untuk melunasi hutang piutang kami
    Engkau yg maha kuasa,Maha pemberi rezeki, Maha penolong..
    ampunilah kami yg lemah ini, ampunilah sgla dosa” kami, hanya kepad-Mu kami meminta n memohon ampunan..

  3. Yallah hamba mohon lunaskanlah hutang hutang hamba, hamba hanyalah minta pertolongan, perlindungan kepada mu yaallah. Hamba sudah terlilit oleh hutang, di kejar kejar untuk bayar hutang, malu dengan orng tua klo tau, malu dengan calon suami. Yallah hamba hanya kepadamulah memohon ampun dan meminta .

  4. Ya awlloh bebasknlah sya dari hutang 2 sya semoga awlloh membri rizki untuk byar utang2 ku kecuali kepada mu ya awlloh aku meminta

  5. Ya Allah berilah hamba Rizki yang melimpah agar hamba bisa segera melunasi hutang2 hamba ya Allah, berilah proyek puluhan milyar ya Allah agar hamba segera aman finansial ya Allah, amin yarobbal Al-Amin.

  6. Apakah saya bisa pinjem di BSI untuk nutup pinjol yg bikin resah sama pinjaman pegadaian untuk gali lobang tutup lobang dalam kehidupan

  7. Ya allah,aq kena tipu sama orang melalui online,berharap bs membantu perekonomian kluarga malah kena tipu sebanyak hampir 30 juta,padahal itu smua uang boleh pinjem di pinjol,mohon doanya temen2 smoga saya ada jalan keluarnya ,saya pasrah,smoga allah membatu saya cepat keluar dari sini…amin

  8. Ya allah,aq kena tipu sama orang melalui online,berharap bs membantu perekonomian kluarga malah kena tipu sebanyak hampir 30 juta,padahal itu smua uang boleh pinjem di pinjol,mohon doanya temen2 smoga saya ada jalan keluarnya ,saya pasrah,smoga allah membatu saya cepat keluar dari sini…amin
    Amin.amin ya robbal alamin

  9. Bismilah. Ya allah harapan saya. Bisa segera melunasi hutang hutang saya. Semoga rejeki suami saya di lancarkan di beri kemudahan rejeki ke uangan nya. Agar usaha suami hamba lancar lgi dan saya bisa berbagi rejeki lgi ke pada orang yang membutuhkan nya. Dan di jauh kan dri orang orang yang ingin menghancur kan usaha suami saya ya allah dan minta selalu di berikan kesehatan sekeluarga amin

  10. Saya bener-bener pusing terlilit hutang dari pinjol, bank mekar, sampe rentenir saya punya cuman dari utang sekali dan gali lobang tutup lubang sekarang jadi banyak.. Disisi lain keadaan sekarang anak kecil2, istri lagi hamil.. Pendapatan sangat jauh dari kata cukup buat tagihan utang..minta doanya biar tidak tertutup mata hatinya agar tak melakukan hal yg merugikan sendiri dan keluarga..

  11. Semoga Allah selalu ada pada hambanya yg selalu lupa pada dirinya . Semoga Allah bisa memberi kemudahan amin ya rabbal Al-Amin

  12. Mohon doanya…. Agar saya bisa cepat melunasi semua hutang2 saya. Ya Alloh ya Robby… Saya mohon berikanlah rejeki yang mengalir seperti air,,, agar saya bisa cepat melunasi semua hutang2 saya.. agar saya bisa membahagiakan anak istri dan orang tua ya Alloh ya Robby.. berikan rejeki barokah Kepada keluarga saya,,, supaya bisa hidup tentram… Aamiin

Tinggalkan Komentar

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Scroll to Top